Klinik Terapi Wicara Di Jakarta Barat
Berbicara mengenai ganguan atau keterlambatan berbicara pada anak tentu sangat merisaukan untuk semua orang tua. Biasanya kekhawatiran ini muncul saat sang buah hati yang sudah menginjak umur 2 tahun ke atas, yang seharusnya di umur demikian sudah bisa melaflkan dan merangkai sebuah kata. Terkadang orang tua pun masih tagu ataupun takut ke dokter anak atau ke psikolog untuk memeriksakan sang buah hati ke klinik terapi, seperti terapi wicara.
Mungkin bagi sebagian orang tua masih bingung, apakah itu terapi wicara? Terapi wicara adalah sebuah terapi untuk membantu seseorang untuk dapat mengusai komunikasi. Baik itu sebuah terapi untuk ganguan bicara, bahasa, suara, hingga kesulitan menelan. Sebenarnya, terapi wicara ini juga tidak hanya diperuntukkan untuk anak-anak saja. Orang dewasa pun juga bisa mengikuti terapi wicara ini.
Untuk orang dewasa, biasanya kasus yang ditemukan adalah operasi celah bibir atau bibir sumbing, orang dewasa yang mengalami ganguan bicara seperti gagap atau cadel, orang dewasa yang mengalami stroke, dan orang dewasa yang mengalami gangguan menelam atau Disfagia.
Untuk itulah sebuah terapi wicara diperlukan. Disana nantinya baik anak-anak maupun orang dewasa akan diperiksa terlebih dahulu tentang pemeriksaan yang nantinya agar bisa diketahui apakah gangguan itu berasal dari mekanisme mulut, pendengaran,pemahaman dan lain sebagainya. Yang nantinya akan membantu untuk pemilihan proses terapi yang baik dan benar.
Untuk anda yang berdomisili di jakarta anda tidak perlu bingung untuk mencari- cari klinik terapi wicara. Khusus anda yang sedang mencari klinik terapi wicara di jakarta barat. Anda bisa memilih AMG clinic untuk anda pilih sebagai klinik terapi wicara. Kenapa memilih AMG clinic?
AMG clinic adalah klinik yang menerima Anak Berkebutuhan Khusus (Special Needs) dan Kesulitan Belajar seperti Autisme dan spektrumnya, Down syndrom, Cerebral palsy, ADHD / ADD (hiperaktif / hipoaktif) ,Terlambat bicara dan lain sebagainya. Selain itu, disana anda akan diterapi oleh terapis yang berpengalaman dan terlatih. Jadi anda tidak perlu ragu mengenai AMG clinic sebagai tempat anda menerapi anak anda.